Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Layanan Terbaru, RSMZ Sampang Buka Layanan Poli Bedah Onkologi

Rabu, 09 April 2025 | April 09, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-04-09T22:53:47Z


Sampang
, Sergapnews.com – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Mohammad Zyn Kabupaten Sampang kembali melakukan penambahan jenis Layanan baru.


Setelah sebelumnya membuka layanan Poli TB RO pada akhir tahun 2024, Kini RSUD dr. Mohammad Zyn Sampang kembali membuka layanan terbaru yaitu Poli Bedah Onkologi.


Plt. Direktur RSUD dr. Mohammad Zyn Sampang dr. Bhakti Setiyo Tunggal, M.Kes mengatakan pembukaan layanan onkologi ini akan sangat membantu masyarakat Kabupaten Sampang karena tidak harus dirujuk lagi ke RSUD Surabaya atau ke RS lain untuk mendapatkan pelayanan onkologi.


Sementara ini pelayanan poli Onkologi berada di lantai 2 Graha utama, sampai menunggu kredensial BPJS, semoga dalam tahun ini gedung untuk pasien bedah khususnya Onkologi bisa terealisasi dan mudah-mudahan setelah Polinya disetujui akan dilanjutkan ke gedung untuk kemoterapi.


“Untuk sementara poli onkologi ini masih menggunakan pelayanan umum, karena masih dalam proses untuk kredensial dengan BPJS dan nantinya pelayanan Onkologi dapat dilakukan untuk pasien peserta BPJS Kesehatan baik rawat jalan maupun rawat inap, dan ini akan sangat membantu karena pasien tidak perlu lagi dirujuk ke Surabaya,” Ungkap dr. Bhakti Setiyo Tunggal, M.Kes, di ruangannya, Rabu 08/04/2025 siang.



Lanjut dr. Bhakti, insyaallah RSUD dr. Mohammad Zyn Sampang sudah sangat siap membuka layanan onkologi. Selain gedung yang telah memenuhi standar, tenaga medis dokter konsultan bedah Onkologi, perawat terlatih serta apoteker yang telah kompeten juga telah siap untuk ditugaskan dalam pelayanan (onkologi) ini.


Layanan Poli Onkologi RSMZ Sampang akan ditangani oleh dokter spesialis bedah onkologi, yaitu dr, Mohammad Dhanny Irawan Sp.B(K) Onk, yang khusus menangani penderita kanker dan tumor, agar para penderita tetap optimis mencapai kesembuhan dengan melakukan pemeriksaan sejak dini dan rutin.


Untuk diketahui, Penyakit kanker merupakan penyakit mematikan nomor dua di dunia setelah penyakit kardiovaskular yaitu stroke dan penyakit jantung.


Poli bedah Onkologi RSMZ Sampang fokus untuk layanan terhadap pasien penderita penyakit tumor dan kanker seperi kanker Tiroid/gondok, Kanker Payudara, kanker Payudara dan kanker Kulit dalam pelayanannya sangat dimungkinkan dilakukan pengobatan lanjutan dengan tindakan kemoterapi kepada pasien. (Red)

×
Berita Terbaru Update